50 Contoh Slogan dan Gambar Poster Bertema Lingkungan

Poster Bertema Lingkungan – Jika berbicara tentang lingkungan, semua pasti membayangkan sebuah lingkungan hijau nan sejuk yang ditumbuhi oleh berbagai jenis tanaman hijau tempat tinggal berbagai jenis satwa. Sebuah khayalan tentang betapa indahnya kondisi alam yang terjaga dan jauh dari segala polusi.

Tapi apakah Anda sadar bahwa setiap harinya di setiap sudut bumi terjadi penebangan liar, polusi udara, pencemaran lingkungan, perusakan ekosistem laut, perburuan liar, dan berbagai jenis kerusakan lainnya akibat ulah tangan manusia yang tidak bertanggung jawab. Semuanya itu sangatlah berdampak pada kualitas udara, tanah, dan air di bumi.

Dimana kondisi udara, tanah, dan air yang tercemar akan mengancam kelangsungan hidup manusia. Oleh karena itu berbagai pihak yang mulai sadar mulai melakukan berbagai gerakan baik secara individu, kelompok, ataupun melalui pemerintahan.

Kampanye tentang kelestarian lingkungan secara massive merupakan salah satu cara yang dipakai untuk menyadarkan masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Salah satu media yang dipakai adalah poster.

Daftar Isi

Contoh Poster Bertema Lingkungan

Poster menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah pengumuman, iklan, peraturan dan sebagainya yang terdiri dari gambar dan tulisan yang pasang di dinding, tembok, dan tempat-tempat umum agar tersebar lebih luas. Jadi, poster menjadi sebuah media kampanye yang efektif untuk menyebarluaskan informasi tentang kelestarian alam dan membangkitkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.

Contoh poster lingkungan ini, InformaZone.com kumpulkan dari berbagai sumber baik dari karya individu, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, organisasi internasional seperti World Wild Life (WWF), dan berbagai sumber-sumber lainnya. Melalui poster yang berasal dari berbagai tempat, kami sekaligus ingin menunjukkan bahwa ternyata banyak orang yang peduli terhadap lingkungan.

Poster Bertema Lingkungan

sigalih.deviantart.com

Hutan memberikan banyak manfaat bagi seluruh makhluk hidup yang tinggal di muka bumi. Hutan disebut juga sebagai paru-paru dunia karena sumber oksigen terbesar di dunia adalah berasal dari hutan yang di dalamnya banyak terdapat tumbuhan. Selain menyediakan oksigen, hutan juga menjadi tempat tinggal bagi berbagai satwa liar seperti rusa, harimau, badak, gajah, dan binatang-binatang lainnya.

issuu.com

Salah satu dampak dari banyaknya pencemaran lingkungan adalah terjadinya pemanasan global. Pemanasan global menyebabkan naiknya suhu di permukaan bumi, sehingga menyebabkan gunung-gunung es di kutub mencair. Akibat mencairnya es di kutub utara dan selatan adalah semakin naiknya ketinggian permukaan laut. Apabila tidak dilakukan upaya pencegahan maka bumi akan tenggelam.

unikonservasifauna.org

Berkurangnya tingkat keanekaragaman hewan atau punahnya berbagai jenis satwa disebabkan oleh rusaknya hutan tempat hidup mereka dan perburuan binatang yang dilakukan secara ilegal. Perburuan liar menyebabkan beberapa jenis hewan mengalami kepunahan, padahal pemerintah kita telah banyak mengeluarkan peraturan-peraturan dan kebijakan-kebijakan untuk menjaga kelestarian fauna di Indonesia.

Poster Lingkungan Hidup

madahmed.deviantart.com

Pada poster di atas menujukkan bahwa di masa depan bumi akan tenggelam jika manusia tidak segera mengurangi dampak dari pemanasan global (global warming). Poster itu dibuat untuk memperingati hari lingkungan hidup sedunia. Melalui kampanye menggunakan media poster bertema lingkungan ini diharapkan pemerintah, masyarakat, dan setiap individu mulai sadar dampak buruk dari pemanasan global.

whymustwism.blogspot.com

“Kami Hidup Kamu Hidup”, begitulah tulisan pada poster di atas. Dengan kata-kata pembuatnya ingin menyampaikan perasaan pohon-pohon yang dirusak dan ditebangi oleh manusia. Pohon adalah makhluk hidup sama seperti kita manusia. Jadi cintailah pohon, rawat dia dengan baik. Hijaukan kembali hutan-hutan yang telah gundul. Dengan begitu bumi akan menjadi tempat yang lebih baik bagi seluruh makhluk hidup.

Poster Menjaga Lingkungan

twitter.com

Contoh poster bertema lingkungan di atas sangatlah informatif, karena berisi tips dan trik bagaimana cara menjaga bumi kita melalui 5 cara mudah. Kita dapat menjaga bumi kita dengan cara menanam pohon dan cinta hutan, menghemat penggunaan air, menghemat energi listrik, mengurangi pemakaiaan barang-barang plastik, dan pengurangan penggunaan bahan bakar minyak.

inusyubidum.deviantart.com

Poster bertema lingkungan di atas mengajak kita untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan. Menjaga kebersihan bisa dimulai dari menjaga kebersihan rumah, terutama kamar tidur kita. Lingkungan yang bersih dapat tercipta apabila kita mebuang sampah pada tempatnya. Apabila rumah kita bersih maka akan membuat penghuninya menjadi lebih sehat.

mfcepusluh.bpsdmkp.kkp.go.id

“Merusak laut berarti menjemput maut” begitulah tulisan dalam poster di atas. Mengapa hal itu bisa terjadi? manusia membutuhkan laut sebagai penyedia sumber makanan, apabila laut rusak maka manusia akan kesulitan mendapatkan pangan. Hal itu akan mengancam keberlangsungan hidup manusia.

mfcepusluh.bpsdmkp.kkp.go.id

Tidak jauh berbeda dengan poster sebelumnya, poster di atas juga menunjukkan dampak dari rusaknya terumbu karang di laut. Padahal terumbu karang menjadi tempat tinggal para hewan-hewan laut. Merusak dan mencuri terumbu karang sama dengan merusak kekayaan hayati.

bringyourhate.deviantart.com

Burung yang ada pada poser di atas adalah burung Jalak Bali yang terancam punah. Meskipun di dalam poster tidak ada tulisan apapun, namun desain poster dengan gambar Jalak Bali yang penuh dengan garis putih menujukkan ancaman yang di alami burung ini. Ancaman berupa perburuan liar yang menyebabkan semakin langkanya hewan ini.

Baca Juga :  Hukum, Tata Cara Mandi Wajib yang Benar dalam Islam Beserta Dalil

Poster Kebersihan Lingkungan

gusdark.deviantart.com

Poster di atas secara unik, dengan ilustrasi seorang anak kecil yang tampak marah terhadap perilaku orang dewasa yang mengotori lingkungan. “Hari gini masih buang sampah sembarangan? Inget umur ya? Masa kayak gitu aja harus dikasih tau terus?” Memang kita terkadang lelah dan capek mengingatkan orang lain agar tidak membuang sampah sembarangan.

gusdark.deviantart.com

Isi poster di atas sangat menggelitik dan lucu. Arti dari kalimat pada bagian atas adalah “Lihat… itu adalah seekor burung. Itu adalah sebuah pesawat. Bukan! Itu adalah Superman ! Bukan tunggu…”. Pada bagian bawah dilanjutkan dengan kalimat “Itu adalah sebuah gelombang sampah yang besar!”. Tulisan itu dibuat untuk menyindir kondisi pantai di Indonesia yang penuh dengan sampah.

globesave.blogspot.com

Sebuah poster hasil kolaborasi antara SMK, organisasi lingkungan, dan lembaga pemerintah yang bertujuan untuk membentuk sebuah gerakan untuk menjaga kebersihan lingkungan. Lingkungan yang bersih adalah bagian dari hidup bersih dan sehat. Cara mewujudkannya sangatlah sederhana yaitu dengan membuang sampah pada tempatnya.

ciptakarya.pu.go.id

Warisan biasanya merupakan sesuatu yang bermanfaat bagi keturunan kita di masa depan. Biasanya berupa harta, uang, mobil, rumah, emas, ilmu, dan lain-lain. Namun kondisi bumi kita yang penuh dengan sampah nantinya juga akan menjadi warisan bagi anak cucu kita. Mau tidak mau, mereka harus menanggung akibat dari semakin banyak sampah yang kita tinggalkan sekarang.

baihaqi.deviantart.com

Negara ini tidak kekurangan orang-orang pintar dan cerdas, tapi kekurangan orang bijak yang bisa membuang sampah pada tempatnya. Banyak sekali alasan yang muncul ketika ditanya kenapa buang sampah sembarangan. Padahal hal ini sangatlah mudah dilakukan dan tidak akan menguras tenaga, uang, dan waktu Anda. Maka dari itu jadilah orang bijak yang peduli dengan kebersihan.

Poster Bertema Lingkungan Alam

gagasezharr.deviantart.com

Poster di atas sangat kreatif karena membuat ilustrasi tentang kondisi hutan yang terus berkurang setiap jamnya menggunakan sebuah jam tangan. Sebuah ide yang kreatif dan unik mengingat begitu buruk kerusakan yang ditimbulkan oleh tangan-tangan manusia yang tidak bertanggung jawab.

earthour.org

Poster ini merupakan poster kampanye dari sebuah gerakan Internasional untuk menyelamatkan bumi. Gerakan memadamkan lampu selama 1 jam yang dipelopori oleh World Wild Life. Sebuah organisasi Internasional yang peduli terhadap kondisi bumi dan satwa liar yang hidup di dalamnya. Melalui gerakan ini diharapkan akan mampu menyelamatkan bumi dan menyadarkan banyak orang tentang pentingnya mematikan lampu saat tidak dibutuhkan.

deepindonesia.com
mfcepusluh.bpsdmkp.kkp.go.id

Pada kedua poster biru di atas terdapat gambar ikan yang dibuat dengan uang dan tulisan “Ratusan Keturunan Kita Akan Kaya dengan Hasil Laut Apabila Terumbu Karang Lestari”. Ilustrasi ikan yang dibuat menggunakan uang berarti bahwa ikan merupakan sebuah kekayaan hayati yang sangat berharga. Hal ini karena ikan menjadi sumber protein dan omega3 terbaik dibanding sumber makanan lainnya.

worldwildlife.org

SOS adalah morse tanda bahaya yang sering dipakai sebagai kode untuk meminta pertolongan pada keadaan darurat. Poster SOS dengan latar belakang hewan ini dibuat untuk menunjukkan bahwa hewan-hewan di muka bumi sedang menghadapi bahaya dan dibutuhkan bantuan untuk menyelamatkan mereka dari ancaman kepunahan akibat perburuan liar.

Poster Peduli Lingkungan

pusluh.kkp.go.id

Poster di atas dikeluarkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia. Isi poster tersebut adalah untuk memperingatkan para illegal fishing (pemancing ikan ilegal) agar menghentikan perbuatannya. Illegal fishing akan menyebabkan kerusakan ekosistem laut, karena biasanya para pemacing liar ini menggunakan bom ikan dan peralatan berbahaya lainnya untuk menangkap ikan.

worldwildlife.org

Pesan yang ingin disampaikan oleh poster di atas adalah bahwa bumi ini akan segera hancur jika pencemaran udara tetap dibiarkan saja. Sebuah bom dinamit menggambarkan kehancuran. Gambar pabrik yang mengeluarkan asap merupakan salah satu sumber polusi udara. Jika kegiatan yang mencemari lingkungan tidak dikurangi atau dihentikan, maka tinggal tunggu saja kehancuran bumi.

artjenggi.deviantart.com

“Pohon kita butuh tangan” adalah sebuah kiasan yang bertujuan untuk mengajak orang-orang untuk lebih peduli lagi terhadap kelestarian pohon. Tumbuh-tumbuhan tidak mungkin bisa tumbuh subur jika tidak ada yang merawatnya, karena itu pohon membutuhkan batuan tangan manusia agar bisa tumbuh subur di muka bumi.

wwf.or.id

Badak Ujung Kulon merupakan hewan yang dilindungi karena hanya tinggal tersisa beberapa ekor saja yang masih hidup di dunia. Kelangkaan badak jenis ini terjadi karena rusaknya habitat tempat tinggal mereka dan perburuan liar yang mengancam kehidupan mereka. Jadi ayo kita peduli terhadap nasib hewan-hewan langka yang ada di Indonesia. Karena meraka merupakan salah satu kekayaan hayati yang dimiliki bangsa ini.

Poster Lingkungan Sekolah

mochamadfendyalwi.deviantart.com

Poster lingkungan sekolah yang satu ini mengampanyekan tentang gerakan membuang sampah pada tempatnya. Tujuan dari adanya poster ini adalah untuk meningkatkan kepedulian siswa tehadap kebersihan lingkungan sekolah. Kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya harus dimulai dari diri sendiri, hal ini sesuai dengan tulisan yang tertulis di dalam poster.

romantickills.deviantart.com

Poster lingkungan sekolah yang beikutnya adalah mengajak kita untuk menjaga kebersihan lingkungan kita. Caranya adalah dengan tidak mengotorinya dengan sampah. Buatlah lingkungan kita menjadi bersih dengan membuang sampah pada tempatnya. Save our world (selamatkan bumi kita).

Baca Juga :  Sejarah Bola Voli Dunia dan Indonesia Serta Peraturan dan Tekniknya
teachforindonesia.org

Poster lingkungan sekolah ini berisi ajakan untuk membuang sampah pada tempatnya. Siapa pun wajib membuang sampah di tempat sampah, karena lingkungan yang bersih tidak akan tercipta jika semua orang yang ada didalamnya tidak bergerak secara bersama-sama. Jadi, ayo buang sampah pada tempatnya.

vdvya.deviantart.com

Poster di atas menyindir perilaku buruk masyarakat yang sering membuang sampah sembarangan, padahal jelas-jelas ada bak sampah di dekatnya. Dalam poster di atas orang seperti ini dijuluki left over yang berarti tertinggal, karena mereka suka meninggalkan sampah di setiap tempat yang dilaluinya.

Poster Pelestarian Lingkungan

hiedaart.deviantart.com

Laut menjadi tempat tinggal bagi beribu-ribu jenis ikan dan biota laut lainnya. Poster di atas berisi ajakan untuk melestarikan laut. Sebuah pemandangan bawah laut yang indah disajikan di dalam poster tersebut. Ini dilakukan dengan tujuan untuk memberi gambaran kepada manusia tentang betapa indahnya lautan yang bersih dari segala limbah dan pencemaran lingkungan.

saikoannazr.deviantart.com

Poster di atas dipersembahkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal. Berisi ajakan untuk melestarikan lingkungan dengan cara membuang sampah pada tempatnya. Kebiasaan membuang sampah di tempat sampah akan membantu terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat.

kurniawans.deviantart.com

Penyu laut merupakan binatang yang rentan terkena dampak dari banyaknya sampah di lautan. Hal tersebut dikarenakan sebagian besar kehidupan penyu laut dihabiskan di dalam laut. Jadi kebersihan lingkungan laut sangat berbanding lurus terhadap kelestarian penyu laut.

twitter.com/infoplnjabar

Poster yang berikutnya dikeluarkan oleh Perusahaan Listrik Negara atau PT PLN. Sebagai satu-satunya perusahaan distributor listrik di Indonesia, PLN sangatlah bertanggung jawab terhadap dampak lingkungan yang ditimbulkan akibat penggunaan energi listrik. Oleh karena itu PLN mengajak seluruh masyarakat untuk menghemat pemakaian listrik demi manjaga kelestarian bumi.

deepindonesia.com

Mana yang Anda pilih? Melestarikan atau menghancurkan ekosistem laut. Pada poster ditunjukkan dua ilustrasi yang menggambarkan kondisi laut yang lestari dan keadaan laut yang hancur. Melihat kedua kondisi di atas, mana yang Anda pilih? Melestarikan atau menghancurkannya?

Poster Penghijauan

flickr.com

Menanam pohon adalah sebuah investasi masa depan, pesan itulah yang ingin disampaikan pada poster di atas. Dengan gambar celengan berbentuk bola dunia dan uang berbentuk pohon, pembuatnya ingin menyampaikan bahwa pohon juga sama berharganya dengan uang. Oleh karena itu hijaukan kembali bumi demi masa depan kita.

wwf.or.id

Poster tersebut dibuat untuk mempromosikan gerakan menanam pohon dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Nasional di Makassar, Indonesia. Pada poster juga dijelaskan manfaat pohon sebagai pemenuh kebutuhan benapas manusia. Dengan cara itu diharapkan banyak orang yang secara sukarela menanam pohon di sekitar tempat tinggal mereka.

fubukimibu.deviantart.com

“Hijaukan kembali Indonesia”, kalimat itu disampaikan mengingat terjadi begitu banyak kerusakan di hutan-hutan Indonesia. Kerusakan yang diakibatkan oleh penebangan liar dan kebakaran hutan yang sering terjadi di Indonesia. Hal ini menyebabkan sekitar 1,1 juta hektar hutan rusak setiap tahunnya.

ppid.menlhk.go.id

Poster berikutnya dikeluarkan oleh Kementerian Kehutanan RI. Pada poster ditunjukkan tentang berbagai manfaat hutan sebagai sumber kehidupan manusia. Diharapkan setelah mengetahui manfaat-manfaat tersebut banyak orang akan tersadar tentang peran penting hutan bagi kehidupan manusia.

flickr.com

Hansaplant merupakan sebuah kiasan hasil gabungan kata hansaplast (plester luka) dan plant (tumbuhan). Maksud dari kata tersebut adalah dibutuhkan sebuah usaha konservasi untuk mengobati berbagai kerusakan yang terjadi di atas bumi. Aspek-aspek dalam konservasi meliputi perlindungan, pemeliharaan, pemanfaatan secara berkelanjutan, dan restorasi.

Poster Cinta Lingkungan

kominfo.jatimprov.go.id

Poster cinta lingkungan di atas berisi ajakan untuk mengenal kekayaan sumber daya laut yang dimiliki negara ini. Karena jika kita tidak mengetahui apa saja kekayaan laut yang kita punya, mustahil bagi kita untuk mencintai dan menjaga sumber daya yang kita punya.

mfcepusluh.bpsdmkp.kkp.go.id

Poster cinta lingkungan yang berikutnya mengajak kita untuk ikut menjaga kelestarian laut. Tidak bisa dipungkiri manusia sangat bergantung kepada sumber kekayaan laut. Oleh karena itu jangan hanya ikut menikmatinya saja, tapi ayo secara bersama-sama kita jaga kelestarian laut kita.

unikonservasifauna.org
ppid.menlhk.go.id

Kedua poster di atas mengajak kita untuk mencintai dan melindungi primata asli Indonesia ini. Setiap harinya jumlah orang utan yang hidup di Indonesia terus mengalami penurunan. Hal tersebut terjadi karena adanya perburuan liar dan perdagangan ilegal yang mengancam keberlangsungan hidup satwa khas Kalimantan ini.

deepindonesia.com

Perlu diingat bahwa manusia di muka bumi ini hidup berdampingan dengan berbagai jenis flora dan fauna. Namun, banyak manusia yang lalai dan tidak mempedulikan hal itu. Kerusakan yang  timbul akibat keidakpedulian itu dampaknya tidak hanya dirasakan oleh manusia lainnya, namun dirasakan juga oleh seluruh makhluk hidup di bumi. Salah satu bentuknya adalah pencemaran air yang mengganggu kehidupan hewan-hewan laut.

Demikian artikel mengenai contoh poster bertema lingkungan. Semoga melalui artikel ini bisa membantu Anda secara pribadi akan pentingnya menjaga lingkungan kita dan secara luas Anda mampu meningkatkan kesadaran masyarakat dengan cara membuat poster bertema lingkungan atau menyebarluaskan berbagai contoh yang ada pada artikel ini. Terima kasih.

5 pemikiran pada “50 Contoh Slogan dan Gambar Poster Bertema Lingkungan”

  1. poster2nya inspiratif banget mas, apalagi yang gambar gedung tenggelam… itu mengingatkan kita untuk lebih peduli sama lingkungan 🙂

    Balas

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.