11 Tempat Wisata di Jakarta Yang Kaya Dengan Pengalaman Menyenangkan

Tempat wisata di Jakarta, menjadi salah satu daya tarik para wisatawan yang berkunjung ke kota terbesar di Indonesia ini. Menjadi kota dengan pusat peradaban di negara kita tercinta. Membuat kota Jakarta selalu menghadirkan pembaruan di berbagai sektor.

Tak terkecuali di bidang atau sektor pariwisata. Wisata di Jakarta mendapatkan perhatian tersendiri bagi pemerintah DKI Jakarta. Karena seperti yang sudah dikatakan sejak awal, bahwa wisata yang ada di Jakarta merupakan daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.

Dibalik image ibukota Jakarta yang selalu tampak sibuk dan padat. Ternyata Jakarta juga menyimpan sebuah tempat dimana anda bisa menghilangkan segala hiruk pikuk bising kota. Beberapa tempat dibawah ini, dapat anda jadikan sebagai pilihan untuk mencari ketenangan di padatnya Ibu kota. Mulai dari wisata alam, wisata edukasi, sejarah, kuliner dan banyak lagi. Semuanya ada di kota yang menjadi pusat pemerintahan negara kesatuan republik Indonesia ini.

Daftar Isi

Wisata Alam, Sejarah, Edukasi, yang Ada di Jakarta Dan Wajib dikunjungi

Nah, sesuai judul diatas kita akan membahas wisata edukasi, sejarah, dan juga alam yang ada di kota kapital satu ini. Oke selamat membaca yaa sobat traveling !

1. Tugu Monumen Nasional

Wisata di Jakarta
mmc.tirto.id

Menjelajahi kota Jakarta kurang pas rasanya jika tak mengunjungi monumen yang sangat iconic ini. Nama wisata hits satu ini adalah monumen nasional, atau lebih familiar dengan sebutan Monas. Tugu iconic ini mempunyai history atau sejarah dibalik pendiriannya.

Monas dibangun untuk memperingati dan mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan Indonesia. Monumen ini dibangun di atas lahan atau tanah seluas 80 hektar dan terdapat makna mendalam di setiap bagiannya. Sehingga ketika menjelajah dan berkeliling, Anda akan mengetahui perjalanan Indonesia dari dulu hingga sekarang.

Apabila berlibur di Monas, anda bisa melihat kota Jakarta pada puncak tugu Monas. Dilengkapi dengan lift yang siap membawa anda ke ketinggian 100 meter. Kapasitas lift ini yaitu 11 orang atau pengunjung, jadi cukup untuk membawa anda bersama keluarga merasakan suasana Jakarta.

2. Taman Impian Jaya Ancol

Wistaa di Jakarta
www.ancol.com

Tempat wisata di Jakarta berikutnya juga tak kalah hits nya dengan Monas. Wisata satu ini sangat populer di telinga para wisatawan lokal atau pun mancanegara. Tempat wisata ini merupakan taman rekreasi terpadu yang dilengkapi dengan ragam fasilitas bertaraf dunia atau Internasional.

Tempat wisata ini, mempunyai luas mencapai 552 hektar. Wow, dijamin anda akan merasa puas setelah mengelilingi setiap sudut nya. Didalamnya terdapat berbagai macam hiburan, wisata kuliner, lapangan, hotel, bahkan wisata alam pantai.

Tentunya setiap hiburan-hiburan yang ada di wisata Ancol, mempunyai konsep dan keseruan yang berbeda-beda. Dengan ragam hal-hal keren didalamnya tentunya siap memanjakan liburan anda bersama keluarga. Dijamin setelah anda berlibur kesini, pasti akan memperoleh pengalaman wisata yang tak terlupakan.

Jika anda sudah tidak sabar untuk mengunjungi wisata ini. Langsung saja datang ke alamat Jalan Lodan Timur No.7, RW.10, Kota Tua, Ancol, Pademangan, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta

3. Pulau Kelapa

wisata di Jakarta
tumblr.com

Berikutnya merupakan wisata alam di Jakarta yang juga banyak dikenal. Sebagai tempat wisata yang menyuguhkan keindahan alam, menjadikan tempat ini selalu ramai didatangi oleh wisatawan yang membutuhkan refreshing. Sebab pemandangan yang disajikan sangatlah memukau.

Maka tak heran membuat siapa saja yang melihat, seolah sedang melihat secuil surga di bumi. Pemandangan yang tersaji diantaranya, birunya laut, pohon-pohon kelapa yang bergoyang, serta lembutnya pasir pantai.

Sesuai namanya yaitu pulau kelapa, di pantai ini ditanami banyak pohon kelapa yang sukses menjadikan pemandangan semakin indah. Tak hanya itu, pulau kelapa juga menyimpan pesona alam lainnya yang tidak kalah menawan. Aneka terumbu karang cantik dan terawat, tumbuh di sekitar pantai.

Juga disekitar pulau kelapa terdapat penangkaran penyu, sehingga anda bisa menambah pengalaman seputar satwa satu ini. Bagaimana tertarik tidak mengunjungi wisata di Jakarta satu ini ?

4. Tempat Wisata Planetarium Jakarta

Wisata di Jakarta
grid.id

Sesuai dengan namanya yaitu planetarium Jakarta, tempat wisata edukasi yang satu ini mengenalkan ilmu perbintangan atau astronomi. Apabila berkunjung kemari, Anda dapat belajar mengenal sistem luar angkasa atau tata surya.

Disini Anda bisa menggali berbagai informasi mengenai angkasa. Seperti pengetahuan seputar planet, matahari, bulan dan aneka benda langit lainnya. Sehingga dijamin anda akan mengetahui aneka hal yang mungkin sebelumnya belum pernah diketahui.

Bila saat ini anda sedang berada di Jakarta, salah satu alternatif wisata di Jakarta ini akan sangat sayang untuk dilewatkan. Karena lokasinya pun berada di tengah-tengah kota Jakarta yakni berada di kawasan Jl. Cikini Raya No.73, Cikini, Menteng, Kota Jakarta Pusat. Wisata di Jakarta satu ini buka dari jam 8 pagi hingga 3 sore.

Baca Juga :  13 Tempat Wisata di Semarang yang Menyita Perhatian Wisatawan

Dengan harga tiket masuk yang tak akan membuat kantong anda jebol. Cukup mengeluarkan nominal sebesar 12.000 untuk dewasa, dan 7.000 untuk anak-anak. Murah sekali bukan untuk anda jadikan opsi liburan bersama orang tersayang?

5. Wisata Kota Tua Jakarta

wisata di Jakarta
alinea.id

Di titik kota metropolitan Jakarta ada sebuah kawasan yang menyimpan nilai historis tinggi. Inilah yang menjadi bius bagi para wisatawan untuk berkunjung ke kawasan ini. Banyaknya gedung-gedung tua dengan nuansa kolonial Belanda masih berdiri kokok hingga saat ini.

Sehingga membuat siapa saja yang datang kemari merasa dibawa atau diajak kembali ke masa lalu. Selain itu disini juga banyak ditemui patung-patung yang berwujud manusia. Mereka adalah para pekerja seni yang juga mencari rezeki di tanah ibu kota.

Di kawasan Kota Tua, ada banyak hal atau kegiatan yang bisa anda lakukan. Ada pula museum Fatahilah yang menjadi saksi sejarah perjuangan pahlawan Indonesia meraih kemerdekaan. Kemudian ada pula gedung merah, yang berada dalam kawasan wisata kota tua.

Selain itu juga masih ada banyak hal-hal menarik lainnya seperti, gedung wayang, museum Bank Indonesia, Museum Bahari, dan Pelabuhan sunda kelapa. Tempat wisata di Jakarta ini sangat menarik untuk dikunjungi bukan? Maka tak heran banyak turis lokal atau pun asing berbondong-bondong datang kemari.

6. Kebun Binatang Ragunan

ragunanzoo.jakarta.go.id

Kebun binatang Ragunan menambah daftar panjang wisata di Jakarta. Berwisata di salah satu kebun binatang tertua di Indonesia ini, pasti akan merasa seru dan amat mengasyikkan. Disini anda bisa mendapatkan keseruan yang berlipat ganda, salah satunya yaitu belajar sambil bermain. Terdapat macam-macam fauna yang tersebar di berbagai penjuru dunia. Sehingga akan membantu anda untuk mengasah ilmu pengetahuan seputar dunia satwa tentunya.

Aneka satwa seperti, reptil, predator, unggas, serangga, primata. Semuanya bisa anda jumpai atau temui di wisata Jakarta satu ini. Akan sangat cocok bagi anda yang membawa serta anak kecil, sebab pengetahuan mereka akan mulai terasah di rekreasi satu ini.

Kebun binatang ragunan juga menjadi wisata favorit yang ada di kota Jakarta. Maka tak heran jika memasuki musim liburan, objek wisata ini selalu tampak sesak akan pengunjung yang terus berdatangan. Tak tanggung-tanggung bahkan wisatawan asing pun turut meramaikan rekreasi keluarga satu ini.

7. Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah Jakarta
tribunnews.com

Oke selanjutnya juga jangan sampai anda lewatkan saat mampir di kota terbesar di Indonesia Jakarta. Nama wisata yang harus masuk daftar wisata di Jakarta adalah taman mini Indonesia Indah.

Taman yang mempunyai luas sampai 150 hektar ini, mendapatkan julukan sebagai miniatur nya negeri Indonesia. Karena memang di wisata ini, bisa anda temukan berbagai ragam budaya yang ada di Indonesia pastinya. Mulai dari pakaian adat, rumah adat, dan masih banyak hal-hal yang dapat merangsang rasa nasionalisme anda.

Mengusung tema wisata yang atraktif, sukses menarik para pengunjung untuk terus datang ke tempat wisata hits satu ini. Lebih dari belasan museum, masih berdiri disini, tidak hanya itu puluhan taman pun siap membantu anda menghilangkan segala masalah yang ada di kepala.

Tempat wisata ini sebenarnya termasuk kedalam golongan wisata edukasi atau edukatif. Beberapa wahana edukatif diantaranya, teater keong mas, dengan ditambah bioskop 4 dimensi. Ada juga taman legenda yang di dalamnya berisi hewan-hewan yang sudah punah.

8. Taman Bermain Kidzania

wisata di Jakarta
hotels.com

Bagi anda yang bertanya-tanya alamat wisata di Jakarta ini. Oke akan kita beritahu alamat wisata yang penuh wawasan ini, kidzania berada di Pacific Place L6 – 601 Sudirman Central Business, Jalan Jendral Sudirman No.52-53, Senayan, Kebayoran Baru Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Letaknya cukup dekat dengan pusat atau sentral Jakarta. Sehingga saat anda bingung mengajak anak-anak , berlibur kemana. Coba saja bawa anak-anak atau buah hati anda menuju kidzania. Sebab disini banyak sekali edukasi yang pas, untuk mengasah otak anak.

Kidzania memberikan pengetahuan seputar profesi seperti pilot, perawat, dokter, pemadam kebakaran. Bahkan anak-anak pun bisa mencoba langsung rasanya atau sensasi menjadi profesi yang ada disini, seperti penyiar radio. Maka tempat ini akan sangat pas untuk mengasah bakat dan kreatif buah hati anda. Tenang saja, soal harga tiket masuk atau HTM terbilang relatif murah kok sobat pecinta traveling. Jadi buruan datang kemari yaa ?

Baca Juga :  Rekomendasi Beli Mobil Lebih Nyaman Dengan mobil88

9. Museum Perangko

wisata di Jakarta
www.indonesiakaya.com

Wisata di Jakarta selanjutnya, merupakan tempat yang tergolong cukup unik. Tempat wisata satu ini akan sangat pas dikunjungi bagi anda pecinta perangko jadul. Di museum perangko ini, anda bisa menjumpai berbagai macam koleksi perangko dari masa ke masa.

Museum yang berdiri sejak 1983 dan diresmikan oleh Ibu Tien Suharto ini, sampai sekarang masih eksis sebagai wisata sejarah yang banyak menarik perhatian wisatawan kota Jakarta. Wisatawan, yang datang kemari didominasi oleh wisata lokal. Meskipun tak jarang, tempat wisata di Jakarta ini pernah dikunjungi oleh wisatawan asing.

Sebagai salah satu museum yang di Jakarta, Museum Perangko terdapat banyak koleksi perangko dengan beragam sejarahnya yang menarik. Kebanyakan yang datang kemari adalah para pelajar atau siswa dari berbagai macam tingkatan pendidikan.

Mereka berkunjung kemari untuk menambah sekilas pengetahuan tentang alat pengiriman surat pada zaman dahulu. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk datang kemari? Pastikan mengajak keluarga untuk turut berkunjung kemari ya sobat!

10. Dunia Fantasi Ancol (DUFAN)

Tempat Wisata Dufan Jakarta
kumparan.com

Wisata di Jakarta yang satu ini pasti sudah tak asing lagi dong bagi Anda yang suka berlibur? yaa benar, wisata satu ini tampaknya selalu tak pernah gagal untuk membuat para wisatawan tak bosan berkunjung kemari. Bila berkunjung kesini, pastikan anda tak datang sendirian. Tentunya akan semakin seru sekaligus heboh bila anda mengajak serta orang-orang terdekat. Mulai dari teman kantor, rekan sekolah, atau bahkan keluarga tercinta.

Dunia fantasi ancol, atau yang lebih terkenal dengan sebutan dufan, merupakan objek wisata yang sangat family friendly (cocok untuk dijadikan rekreasi bersama keluarga). Karena memang, dufan mengusung konsep tempat yang sangat seru untuk dijelajahi bersama-sama.

Disini anda bisa mencoba sensasi wahana permainan yang siap mengasah ketrampilan serta pengetahuan anda. Bahkan tak sedikit wahana ekstrem yang juga siap menguji adrenalin anda. Jadi bila berkunjung kemari siapkan mental anda yaa sobat travelling!

Wisata Kuliner yang Mesti Anda Coba Kelezatannya

Selain wisata -wisata di atas tadi, Jakarta juga punya makanan atau kuliner yang patut anda coba. Kuliner dibawah ini sangat cocok untuk menemani anda saat sudah puas berkunjung ke aneka wisata di Jakarta. Oke langsung saja, ini dia wisata kuliner di Jakarta rekomendasi food lovers !

1. Kuliner Khas Jakarta, Kerak Telor

Wisata di Jakarta
tandaseru.id

Berwisata ke Jakarta rasanya kurang lengkap kalau anda belum mencoba kuliner khas Jakarta bernama kerak telor. Bahkan kuliner satu ini tampaknya sudah bisa dikatakan sebagai icon kota Jakarta. Jadi akan sangat disayangkan bila mampir ke kota Jakarta, namun lupa tak mencicipi makanan satu ini. Kuliner kerak telor ini adalah makanan khas Betawi, yang menggunakan bahan utama nasi kemudian dicampur dengan telur dan bumbu penyedap lainnya.

2. Kuliner Soto Betawi

wisata di Jakarta
unileversolutions.com

Menikmati udara dingin kota Jakarta, akan terasa lebih sempurna jika ditemani kuliner satu ini. Yup soto betawi, seperti namanya kuliner ini berasal dari olahan masyarakat betawi Jakarta. Sepintas soto betawi terlihat sama saja dengan soto lain seperti soto Lamongan. Hal yang paling membuat berbeda adalah kuah nya yang begitu kental.

Kuah kental tersebut didapatkan dari campuran aneka rempah seperti santan, susu, kunyit dan banyak lainnya. Bagi yang sudah penasaran ingin mencicipi kuliner sedap ini. Segera datangi warung-warung yang menyediakan kuliner berkuah kuning ini.

3. Makanan Khas Jakarta, Ketoprak

wisata di Jakarta
i.pinimg.com

Bagi sebagian warga atau masyarakat Jakarta, ketoprak kerap kali dijadikan menu santap siang andalan. Karena memang ketoprak dapat dijumpai dengan mudah saat jam istirahat kantor. Nah, untuk anda yang sedang travelling di kota yang mempunyai stadion megah GBK ini, wajib menjajal kuliner berbumbu kental ini.

Rasanya yang lezat, pasti membuat siapa saja seakan tak pernah puas untuk melahapnya lagi. Apalagi ditambah dengan kerupuk yang renyah, tentunya akan membuat santap siang anda semakin maknyuss.

Nah itulah tadi beberapa wisata di Jakarta yang sangat bervariasi. Mulai dari wisata edukasi, alam, sejarah bahkan wisata unik pun semuanya ada di kota yang termasuk terbesar di Asia Tenggara. Tak ketinggalan pula wisata kuliner yang dijamin enak-enak. Jadi tunggu apalagi sih, segera kunjungi aneka wisata seru dan asyik di kota Jakarta. Jangan lupa ajak juga orang-orang yang anda sayang. Sampai jumpa di artikel wisata lainnya !

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.