7 Kapal Masa Depan yang Sedang Dibangun Umat Manusia

Kapal Masa Depan – Kapal merupakan alat transportasi yang dibuat oleh manusia agar dapat dengan bebas menjelajahi lautan. Penggunaan kapal sebagai alat transportasi telah ada sejak zaman dahulu. Sebelum ditemukannya pesawat, kapal menjadi satu-satunya moda transportasi yang memungkinkan manusia untuk pergi dari suatu pulau ke pulau lainnya.

Kemajuan teknologi juga berdampak terhadap kemajuan teknologi di bidang perkapalan. Hal ini dibuktikan dengan munculnya berbagai jenis kapal dengan kemampuan yang lebih hebat dibandingkan dengan kapal di era sebelumnya. Oleh karena itu di masa yang akan datang teknologi perkapalan akan mengalami kemajuan pesat.

Sehingga sangat mungkin akan bermunculan kapal dengan teknologi yang lebih canggih dan lebih hebat dari kapal yang ada sekarang. Berikut InformaZone.com akan membagikan artikel tentang berbagai konsep kapal masa depan, mulai dari kapal pesiar, kapal kargo hingga kapal perang.

Daftar Isi

1. Kapal Blue Saphire, Kapal Pesiar Berbahan Bakar Gas

Kapal masa depan Blue Saphire Berbahan Bakar Gas
motorship.com

Perkembangan teknologi di dunia perkapalan mengalami perkembangan yang begitu pesat berkat dua hal. Pertama, adanya teknologi yang mampu mendorong terciptanya banyak inovasi di bidang teknologi dan bahan. Teknologi yang memudahkan para insiyur untuk mendesain kapal dengan cara yang baru yaitu dengan Computational Fluid Dynamic (CFD) dan simulasi.

Dimana dengan hal itu memugkinkan untuk membuat analisa yang mendetail terhadap berbagai kemungkinan yang mungkin akan terjadi pada kapal. Ditambah lagi dengan semakin majunya teknologi yang membuat komputer mampu lebih cepat mengolah data dalam jumlah yang besar.

Sapphire Blue akan menjadi sebuah kapal tipe-C yang dilengkapi dengan tangki Liquefied Natural Gas (LNG) yang diletakkan di lambung kapal pada bagian bawah. Kapal ini akan menjadi kapal pesiar dengan harapan secara penuh mampu memiliki kemampuan selayaknya kapal pesiar pada umumnya. Yaitu kemampuan untuk melakukan perjalanan selama tiga minggu tanpa perlu mengisi ulang bahan bakar lagi.

Dilengkapi dengan generator listrik yang mampu menghasilkan energi sebesar 21,6 Mega Watt untuk menggerakkan kedua propulsion dan menanggung beban listrik hotel. Mengenai jenis propulsion yang digunakan masih belum ditentukan, karena baik menggunakan baling-baling biasa atau dengan pods, setiap pilihan tersebut memiliki fungsi dan kelebihan yang berbeda-beda.

2. The Turanor, Kapal Bertenaga Matahari

Sun Ship, Kapal masa depan Bertenaga Matahari dan Angin
technologyreview.com

Banyak orang yang tertarik untuk membangun sesuatu yang menggunakan panel surya sebagai sumber energi, meskipun secara praktis hal ini tidaklah efisien. Sesuatu seperti mobil bertenaga surya, pesawat bertenaga surya, dan kapal bertenaga surya. The Turanor merupakan kapal bertenaga surya terbesar yang pernah ada.

Sekarang kapal ini digunakan untuk melakukan ekspedisi dengan tujuan meneliti keadaan laut dan atmosfer. Kapal ini menjadi pilhan yang baik untuk melakukan hal semacam itu, karena tidak mengeluarkan emisi gas sama sekali, sehingga membuat data yang dikumpulkan terlihat sempurna.

Nama Turanor diambil dari buku fantasi karangan J.R.R. Tolkien. Kapal tersebut mempunyai berat 100 tons dan dilengkapi dengan mesin yang mampu menghasilkan tenaga dengan kecepatan jelajah sebesar 5 knots. Semua tenaga itu dihasilkan oleh 29.124 panel surya yang memiliki efisiensi paling baik dibandingkan dengan lainnya.

Baca Juga :  Tata Cara Mandi Wajib yang Baik dan Benar Beserta Doa-doanya

Kapal ini dibangun dengan biaya yang mahal, karena didesain agar memiliki desain yang se-ringan mungkin sehingga dibutuhkan kerangka yang terbuat dari komposit ringan yang mahal. Jika dibandingkan dengan kapal kontainer, kapal ini masih kalah cepat, karena dia dapat mengangkut beban seberat 150.000 ton dan bergerak lebih cepat dibandingkan kapal ini.

3. City of Meriens, Kapal Berbentuk Ikan Pari Raksasa

The Meriens, Kapal masa depan Berbentuk Ikan Pari Raksasa
alux.com

Kapal ini dikembangkan oleh seorang arsitek berkebangsaan Prancis, Jacques Rougerie. Dia mendesain kapal ini dengan membayangkan bahwa di masa depan kapal ini akan menjadi kota mengambang untuk keperluan penelitian ilmiah. Yaitu meneliti dan mengamati berbagai ekosistem laut.

Dengan kapasitas yang sangat besar, diharapkan nantinya dapat dibangun sebuah perguruan tinggi dan fasilitas-fasilitas penelitian lainnya. Kapal pesiar masa depan ini berbentuk seperti ikan pari raksasa yang akan membuat semua kapal tampak seperti perahu yang sangat kecil.

City Mariens diperkirakan mempunyai panjang 2.950 kaki dan lebar 1.650 kaki. Selain besar, kapal ini didesain agar ramah lingkungan dengan tidak menghasilkan sampah yang akan mencemari lautan. Kapal masa depan ini nantinya diharapkan mampu memanfaatkan sumber energi terbarukan untuk menghasilkan energi.

4. Kapal Masa Depan AAWA, Kapal Kargo Tanpa Awak

rolls-royce.com

Pada tahun 2014, Rolls-Royce meluncurkan sebuah konsep kapal masa depan yaitu kapal kargo robotik yang diharapkan dapat direalisasikan pada tahun 2020. Kapal ini pertama kali dikenalkan ke publik pada saat acara Autonomous Ship Technology Symposium 2016 di Amsterdam.

Rolls Royce memperkenalkan inovasinya yang bernama Advanced AutonomousĀ  Waterbone Application (AAWA) yang secara garis besar akan menjadi sebuah kapal tanpa awak. Kapal ini akan dikontrol dan dikemudikan oleh komputer yang dikendalikan oleh operator di darat.

Kapal kargo raksasa, AAWA memiliki dek dengan permukaan yang halus seperti seekor ikan paus dan tanpa struktur yang terlihat luar biasa. Mereka juga merancang agar kapal ini dapat menjelajahi lautan tanpa menimbulkan kebisingan yang berarti dengan menggunakan mesin yang ramah lingkungan.

5. Kapal Perang Masa Depan T2050

kapal perang masa depan t2050
popsci.com

Gagasan atau konsep dari kapal ini dikembangkan oleh sekelompok orang yang terdiri dari pakar kelautan dan desainer kapal. Pengembangan konsep kapal ini didanai oleh Angkatan Laut Inggris dan Kementerian Pertahanan Inggris yang rencanannya akan direalisasikan di tahun 2050.

Sebuah rancangan yang menggabungkan berbagai fitur terbaik yang dimiliki kapal perang dan kapal induk menjadi satu kesatuan. Permukaan kapal dibuat halus dan licin sehingga memenuhi unsur aerodinamika yang mampu mengurangi hambatan akibat angin saat kapal bergerak cepat.

Kapal ini dijuluki T2050, merupakan sebuah konsep yang menggabungkan antara 3 jenis kapal yaitu kapal Sea Shadow milik Angkatan Laut Amerika, kapal trimaran danĀ  kapal G.I. Joe. Dalam hal desain, kapal ini banyak mengadaptasi bentuk dari kapal perusak Zumwalt milik Angkatan Laut AS.

Baca Juga :  Mengapa Parafrase Menjadi Penting untuk Penulisan Konten?

T2050 dirancang untuk menjadi kapal tanpa awak yang berteknologi canggih dan berguna untuk mengangkut senjata dan amunisi, yang sampai saat ini belum ada kapal yang dibangun dengan tujuan seperti itu. Kapal ini juga dilengkapi dengan landasan di bagian belakangnya. Sebuah landasan yang berguna untuk meluncurkan dornes dan juga cukup besar untuk dapat mendaratkan helikopter.

Pada bagian depan dari T2050 terdapat senjata senjata atau senapan elektromagnetik. Senjata ini masih dalam tahap pengembangan hingga saat ini, dia memanfaatkan medan elektromagnetik untuk menembakkan peluru dengan kecepatan melebihi kecepatan suara. Membuat kapal ini menjadi senjata yang mematikan, meskipun ukurannya terbilang kecil diantara kapal perang lainnya.

6. Mayflower Autonomous Ship

kapal masa depan Mayflower Autonomous Ship
shuttleworthdesign.com

Sebuah proyek yang unik hasil kerja sama antara Universitas Plymuth, perusahaan kapal laut tanpa awak MSubs, dan Shuttleworth Design, sebuah perusahaan desain yang memenangkan kompetisi desain kapal pesiar. Kapal ini didesain berdasarkan bentuk kapal penjelajah Mayflower yang bersejarah.

Berbeda dengan kapal Mayflower lama, kapal yang diberi nama Mayflower Autonomous Ship (MAS) dibangun dengan menggunakan teknologi yang canggih. Dengan panjang 32,5 meter, MAS akan digerakkan dengan mesin yang menggunakan energi terbarukan sebagai sumber energinya dan akan berlayar selayaknya kapal layar pada umumnya.

Kapal ini akan membawa drone yang akan digunakan untuk kegiatan penelitian selama pelayaran. Shuttleworth Design merupakan perusahaan yang akan mebuat minatur dari kapal ini dan nantinya akan diuji di Universitas Plymouth, yang kemudian akan dibangun oleh perusahaan MSubs. Rencananya kapal ini akan diuji selama satu tahun dan akan resmi diluncurkan di tahun 2020.

7. Vindskip, Kapal Bertenaga Angin

kapal masa depan vindskip bertenaga angin
ladeas.no

Kapal pada gambar di atas disebut Vindskip, yang diterjemahkan menjadi windship, seluruh struktur kapal berfungsi sebagai layar. Dilengkapi dengan sistem propulsion yang didukung dengan pembangkit listrik hybrid yang menggunakan bahan bakar LNG ditambah dengan listrik yang dihasilkan oleh lambung kapal yang memanfaatkan bentuk aerodinamika sehingga menghasilkan daya angkat.

Kapal dilengkapi dengan sistem komputer yang mampu menelusuri dan menghitung rute terbaik berdasarkan data meteorologi. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar kapal mampu menghasilkan energi listrik secara maksimal dengan memanfaatkan tenaga angin.

Saat akan mulai bergerak, kapal ini akan menggunakan sumber energi dari LNG. Setelah mampu bergerak dengan kecepatan yang stabil dan terdapat cukup sumber daya angin, maka kapal akan beralih menggunakan angin untuk menghasilkan energi. Para operator dan desainer kapal memperkirakan bahwa dengan cara demikian akan mampu menghemat bahan bakar sebanyak 60% dan mengurangi emisi hingga 80%.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.